Redaksi: Rahman.Permata
Agats – Kepolisian Resor Asmat beri bantuan bibit dukung ketahanan pangan di beberapa lokasi di Distrik Agats, Kab. Asmat. Kamis 27/06/2024.
Wakapolres Asmat Kompol Sutardi, S.H., M.H., bersama pejabat utama (PJU) Polres Asmat menyerahkan bibit di berbagai lokasi di Distrik Agats Kab. Asmat.
Penyerahan bibit dilaksanakan di Tiga lokasi berbeda yakni kompleks pasar mama-mama Cemenes, kompleks tempat pembuangan air (TPA) dan masyarakat Pelabuhan Feri Agats.
Adapun jenis bibit berupa bibit rica, tomat, kangkung, bayam, timun, pare dan sawi dengan masing-masing 10 bungkus.
Dalam penyerahan bibit ke masyarakat di salah satu lokasi Jl. Yos Sudarso Agats, Wakapolres Asmat mengatakan bantuan bibit ini sebagai bentuk dukungan menjaga ketahanan pangan.
“Kami harap bantuan ini masyarakat di tempat ini bisa memanfaatkan dengan baik dan sama-sama mendukung ketahanan pangan di tempat ini, “Katanya.
Beliau juga menambahkan bantuan ketahanan pangan ini menyambut hari Bhayangkara ke 78.
“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Polri mendukung ketahaanan pangan dalam menyambut hari Bhayangkara ke 78, ” Tambah Wakapolres Asmat.
Penulis : Polres Asmat.