KPU Gelar Sosialisasi Pemilih Pemula Kepada Pelajar SMA-SMK Se-Kabupaten Langkat

Langkat. SuaraIndonesia.online
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Langkat menggelar sosialisasi pemilih pemula (Pelajar) di Taman Lyza Outboud Pertumbukan, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumut, Sabtu (29/10/2022).

“Kegiatan Outbond ini dalam rangka sosialisasi pemilih pemula yang digelar KPU Langkat dengan tema Peran Pemilih Pemula mensukseskan Pemilu 2024, yang diikuti siswa-siswi pengurus Osis SMA/SMK Se-Kabupaten Langkat,” kata Sofyan Sitepu.

“Harapan kami kepada peserta didik tingkat SMA dan sederajat ini, agar bisa memahami Pemilu dan demokrasi secara luas yang ada di Indonesia. Khususnya di Kabupaten Langkat pada Pemilu 2024 mendatang,” lanjut Sofyan.

Dikatakannya, tujuan diadakan sosialisasi sekaligus edukasi ini adalah agar pemilih pemula dapat menggunakan hak suaranya dengan cerdas.

“Kegiatan Ountbond sosialisasi pemilih pemula yang digelar KPU Langkat diikuti 300 siswa-siswi pengurus Osis SMA/SMK dari 23 kecamatan Se-Kabupaten Langkat,” pungkas Sofyan saat didampingi komisioner KPU.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Komisioner KPU, staf KPU dan ratusan siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Langkat. (ROBBY)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *