Redaksi: Rahman.Permata
Agats – Kapolres Asmat, AKBP Samuel Dominggus Tatiratu, S.I.K., yang diwakili oleh Kabag Ren, AKP Sefnat Pitna, turut menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Gereja Kristen Injili (GKI) ke-68 yang dilaksanakan di Gereja GKI, Jl. Dolog, Sabtu (26/10/2024).
Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Pjs Bupati Asmat, Willem Andrew da Costa, S.Sos., M.Si., Ketua Klasis GKI Buciwew Akat Asmat, Pdt. Simon Rumbrawer, serta sejumlah undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Pjs Bupati Asmat, Willem Andrew da Costa, S.Sos., M.Si., menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang tulus dari Pemerintah Kabupaten Asmat atas kontribusi GKI dalam kehidupan masyarakat di Tanah Papua, khususnya di Kabupaten Asmat.
“Di usia yang ke-68 tahun, GKI sebagai pelita menerangi dan terus memberikan inspirasi serta menghadirkan harapan, kasih, dan keadilan di tanah ini,” ujar Pjs Bupati.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Klasis GKI Buciwew Akat Asmat, Pdt. Simon Rumbrawer, kemudian membacakan sambutan dari Badan Pekerja Sinode GKI. Ia menekankan bahwa GKI di Tanah Papua memiliki peran sebagai gereja yang membawa keadilan, kedamaian, dan kesejahteraan, yang merupakan bagian dari amanat firman Tuhan.
Ia juga mengajak semua umat untuk menjadikan perayaan HUT GKI ke-68 ini sebagai momentum untuk menjaga kebersamaan dan merawat keragaman dalam mewujudkan nilai kesehatian.
Sementara itu, Kapolres Asmat, AKBP Samuel Dominggus Tatiratu, S.I.K, melalui Kabag Ren, AKP Sefnat Pitna, menyampaikan apresiasi atas peran GKI yang telah memberikan pengaruh positif bagi masyarakat Papua, khususnya di Asmat.
“Kami mendukung penuh upaya GKI dalam mewujudkan nilai kasih, perdamaian, dan keadilan yang sejalan dengan cita-cita kita bersama untuk menjaga kerukunan dan keamanan di daerah ini, terutama menjelang Pilkada 2024,” ujar Kabag Ren, mewakili Kapolres Asmat.(Rhm)